TAK memiliki pekerjaan membuat pria bernama Untung Rama Prahara mencari cara mudah dan cepat mendapatkan keuntungan. Pria berusia 39 tahun itu mencari kesibukan dengan menjadi pengepul togel. Dia memanfaatkan akun judi online untuk memudahkan bisnisnya. Namun, usaha Untung yang baru sebulan dijalankan berujung ke terungku. Warga Bukuan, Kecamatan Palaran dibekuk kepolisian setempat.
Polisi meringkus Untung di kediamannya. Tak hanya Untung, Korps Bhayangkara turut mengamankan barang bukti, di antaranya handphone (HP) yang digunakan untuk transaksi dengan para pemasang, uang pemesanan togel Rp 52 ribu. "Aktivitas togel itu pengakuannya baru berjalan satu bulan. Pemesanan dilakukan online juga," jelas Kapolsek Palaran Kompol Zarma Putra. Cara Untung memasang di situs judi online adalah dengan membuat akun pada situs tersebut.
"Kemudian para pemasang atau pemesan mengirimkan nomor togel melalui WhatsApp, yang kemudian di-upload pelaku ke situs judi tersebut melalui akun miliknya," sambung perwira berpangkat melati satu tersebut.
Dari usaha judi yang dijalankan itu, Untung mampu meraup keuntungan sekitar Rp 200–500 ribu per hari. "Keuntungan itu diperoleh dari si pemesan togel," tandasnya. (dra)