Gerindra Miliki Kantor Baru, Basri Rase: Saya Harap Bermanfaat untuk Semuanya

- Senin, 30 Januari 2023 | 12:38 WIB
KANTOR BARU: Andi Harun meresmikan kantor DPC Gerindra Bontang di Jalan Muhammad Husni Thamrin, Sabtu malam lalu.
KANTOR BARU: Andi Harun meresmikan kantor DPC Gerindra Bontang di Jalan Muhammad Husni Thamrin, Sabtu malam lalu.

BONTANG–Kerja keras Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Bontang membangun kantor akhirnya terwujud. Kantor yang dinamakan Rumah Rakyat di Jalan Muhammad Husni Thamrin, Kelurahan Bontang Baru, itu diresmikan Sabtu (28/1) malam.

Acara peresmian dihadiri Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Kaltim Andi Harun dan jajarannya, Wali Kota Bontang Basri Rase, dan Wakil Wali Kota Bontang Najirah.

Ketua DPC Gerindra Bontang Agus Haris menuturkan, pembangunan Rumah Rakyat akhirnya bisa terwujud berkat kerja sama para pengurus. Mengingat dana pembangunan ini bersumber dari anggota Fraksi Gerindra. Juga dari Ketua DPD Gerindra Kaltim Andi Harun.

“Akhirnya kantor ini terbangun setelah menanti selama dua tahun. Dan, ini sesuai instruksi dari Ketua Umum Prabowo Subianto dan Ketua DPD Kaltim Andi Harun untuk segera memiliki kantor,” terangnya.

Hadirnya kantor baru, kata dia, menjadi semangat baru dalam bersinergikan program pemerintah dalam membangun Bontang. Bahkan rumah tersebut, terbuka untuk umum yang siap menampung aspirasi masyarakat.

“Semoga rumah ini bermanfaat untuk kita semua. Dan menjadi semangat baru bagi pengurus untuk bekerja lebih baik,” harap pria yang sering disapa AH itu.

Sementara itu, Ketua DPD Gerindra Kaltim Andi Harun menyebut, para pengurus DPC Gerinda Bontang terbukti solid. Hal itu dengan terbangunnya kantor permanen. Dan, salah satu keseriusan partai adalah memiliki kantor tetap yang bisa menampung aspirasi rakyat.

“Saya apresiasi DPC Gerindra Bontang yang akhirnya memiliki Kantor permanen. Ini bukti kesolidan pengurus. Apa yang diperintahkan Bapak Prabowo Subianto akhirnya terwujud,” ungkapnya.

Pria yang menjabat wali kota Samarinda itu menyampaikan hadirnya kantor baru tidak ada lagi pengurus yang putus komunikasi dengan rakyat. Apalagi yang susah ditemui. Mengingat, kata dia, Gerindra itu hadir tidak untuk membuat kecewa rakyat.

“Sesuai perintah Bapak Prabowo, yakni jangan pernah mengecewakan rakyat. Manfaatkan kantor ini dengan baik. Dengarlah aspirasi rakyat,” sebutnya.

Sementara itu, Wali Kota Basri Rase mengucapkan selamat kepada pengurus Gerindra yang sudah memiliki kantor tetap. Apalagi jarang partai politik mempunyai kantor permanen. “Saya berharap, hadirnya kantor ini memberikan suasana kondusif dan bermanfaat untuk semuanya.

Selain peresmian kantor, pada kesempatan tersebut juga dilakukan penyaluran bantuan sembako sebanyak 300 paket kepada masyarakat. Bantuan itu merupakan bentuk syukur atas hadirnya kantor permanen milik Gerindra Bontang. (kpg/kri/k8)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Kapolres PPU dan KPUD Bahas Persiapan Pilkada 2024

Sabtu, 20 April 2024 | 09:46 WIB

Penerimaan Polri Ada Jalur Kompetensi

Jumat, 19 April 2024 | 14:00 WIB

Warga Balikpapan Diimbau Waspada DBD

Jumat, 19 April 2024 | 13:30 WIB

Kubar Mulai Terapkan QR Code pada Pembelian BBM

Jumat, 19 April 2024 | 13:00 WIB

Jatah Perbaikan Jalan Belum Jelas

Jumat, 19 April 2024 | 12:30 WIB

Manajemen Mal Dianggap Abaikan Keselamatan

Jumat, 19 April 2024 | 08:25 WIB

Korban Diseruduk Mobil Meninggal Dunia

Jumat, 19 April 2024 | 08:24 WIB
X