Korban Kebakaran Pindah Indekos, dan Kosnya Kebakaran Lagi

- Sabtu, 22 Januari 2022 | 10:37 WIB
Kos yang terbakar di Paser.
Kos yang terbakar di Paser.

TANA PASER - Kebakaran kembali terjadi berturut-turut dua hari terakhir di Kelurahan Tanah Grogot. Sebelumnya di Jalan Noto Sunardi, sehari kemudian, kemarin, terjadi di Jalan Sultan Ibrahim Khaliludin. Bangunan terbakar ialah rumah yang memiliki indekos dan toko.

Kebakaran sebelumnya sekitar 22 kamar indekos, yang terbaru menghanguskan tiga rumah, yakni, 1 rumah tunggal, 1 rumah indekos dua lantai, dan 1 ruko air minum isi ulang.

Fakta ditemukan ada satu perempuan yang sama di indekos tersebut. Karena sebelumnya terbakar kamar indekosnya, dia pindah ke indekos baru dan akhirnya terbakar lagi. Keluarga dari pemilik rumah, Indra mengungkapkan, rumah ibunya sebelumnya tidak membuka lagi untuk penyewa, namun karena prihatin dengan korban kebakaran, dia membuka kamar. "Tapi anehnya justru terjadi kebakaran," kata Indra, Kamis (20/1).

Sebelumnya, kata dia, pada malam hari hanya kasur, sampai pagi hari akhirnya ada bangunan. Namun, Indra belum bisa memastikan apakah perempuan tersebut yang sengaja membakar. "Yang jelas ibu saya menerima perempuan tersebut masuk kos karena kasihan sebelumnya terbakar kosnya, tapi malah kos dan rumah ibu yang terbakar malam ini (kemarin)," kata Indra.

Dikonfirmasi ke Kasat Reskrim Polres Paser AKP Supriyadi membenarkan kabar tersebut. Perempuan itu sudah dilakukan pemeriksaan. "Nanti setelah selesai hasil pemeriksaan akan kami beri tahu hasilnya dan data lengkapnya," kata Supriyadi.

Kepala Dinas Pemadaman dan Kebakaran (Damkar) Paser, M Lukman Darma mengatakan, dugaan sementara sumber api muncul pertama kali dari lantai dua indekos. Namun, penyebabnya masih dalam proses penyelidikan. Kebakaran itu menghanguskan tiga rumah, yakni 1 rumah tunggal, 1 rumah indekos dua lantai, dan 1 ruko air minum isi ulang. "Api berhasil dipadamkan sekitar 25 menit. Kerugian belum bisa ditarik berapa nilainya," jelasnya. (far/k16)

 

M Najib najibkaltimpost@gmail.com

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Jalan Rusak di Siradj Salman Minta Segera Dibenahi

Kamis, 18 April 2024 | 10:00 WIB

Pemotor Terlempar 25 Meter setelah Diseruduk Mobil

Kamis, 18 April 2024 | 07:50 WIB

Pertamina Kirim 18 Ton BBM ke Kutai Barat

Rabu, 17 April 2024 | 18:00 WIB

Lahan Terbakar, Asap Mengepul Belasan Jam

Rabu, 17 April 2024 | 14:00 WIB
X