Menyusul Intake yang Dibangun BWS Kalimantan III 2017, Proyek IPA Kalhol Mulai Digarap

- Senin, 23 November 2020 | 09:39 WIB

Penambahan prasarana air bersih untuk wilayah Samarinda, yang nantinya akan dikelola Perumdam (PDAM) Tirta Kencana kembali dilakukan Direktorat Jenderal Cipta Karya melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kaltim.

Kali ini BPPW Kaltim melanjutkan pembangunan sarana pengolahan air bersih atau Instalasi Pengolahan Air (IPA) Kalhol, yang sebelumnya sudah lebih dulu dibangunkan Intake oleh Balai Wilayah Sungai (BWS) Kalimantan III pada 2017 lalu.

Kegiatan proyek IPA yang mulai digarap itupun, disosialisasikan kepada masyarakat di Kelurahan Simpang Pasir, oleh Dinas PUPR Kaltim, BPPW Kaltim, Perumdam Tirta Kencana, kontraktor dan Kecamatan Palaran.

“Jadi disosialisaikan kepada masyarakat dengan tujuan mengabarkan, bahwa untuk memperluas wilayah cakupan pelayanan air bersih pemerintah tengah membangun IPA sebagai pelengkap prasarananya,” tutur Camat Palaran, Suwarso.

Dalam kegiatan pembangunan IPA tahap pertama kapasitas 250 liter dari 1.000 liter itu, dikatakan Suwarso. Tentunya akan ada mobilisasi alat ataupun bahan yang melintasi jalan Simpang Pasir.

“Jadi jika ada mobilisasi alat atau bahan dari proyek itu yang melintas, warga tahu dan tidak perlu lagi menyoalnya. Karena pembangunan IPA itu sendiri juga untuk meningkatkan pelayanan pendistribusian air bersih bagi masyarakat,” pungkasnya. (oke/beb)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Jalan Rusak di Siradj Salman Minta Segera Dibenahi

Kamis, 18 April 2024 | 10:00 WIB

Pemotor Terlempar 25 Meter setelah Diseruduk Mobil

Kamis, 18 April 2024 | 07:50 WIB

Pertamina Kirim 18 Ton BBM ke Kutai Barat

Rabu, 17 April 2024 | 18:00 WIB
X