Waspada..!! Flu Burung Menyebar di 4 Daerah di Kaltim

- Sabtu, 21 November 2020 | 12:45 WIB
Peternak diminta waspada dengan penyebaran virus flu burung.
Peternak diminta waspada dengan penyebaran virus flu burung.

SAMARINDA - Virus Flu Burung kini tak hanya menyerang wilayah Bontang saja. Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kaltim menjelaskan, virus ini sudah menyebar ke Kutai Timur, Kutai Kartanegara dan Paser.

Kepala Bidang Kesehatan Hewan, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kaltim, drh Diah Anggraini menjelaskan, pihaknya sudah melakukan penanganan intensif khususnya untuk wilayah Bontang.

Karena, memang kasusnya cukup banyak dan sudah menjangkit lebih dari 200 unggas jenis ayam milik para peternak. Bahkan, pihaknya juga sudah memberikan bantuan disenfektan untuk disemprotkan di kandang dan ayam milik warga.

“Jadi kami juga sudah berikan rapid tes, jadi kasus flu burung ini bisa cepat terdeteksi. Diimbau masyarakat aktif untuk mendeteksi penyakit ini,” ucapnya pada Sapos, Rabu (18/11) kemarin. Dirinya pun menyarankan, tidak hanya di Bontang saja yang aktif melakukan pencegahan. Tapi juga diseluruh kabupaten kota di Kaltim. “Alhamdulillah Samarinda belum ada, tapi Samarinda juga harus waspada,” ungkapnya.

Diah juga mengatakan, virus ini bisa saja menular kepada manusia. Sehingga, masyarakat pun diminta waspada dan menghindari kontak langsung dengan unggas yang sakit. “Yang penting pola hidup bersih dijaga. Kalau dari catatan kami, Di Kaltim sampai saat ini belum ada catatan kasus terkait penularan kepada manusia,” pungkasnya. (mrf/beb)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X