Pencurian Manhole Marak Lagi

- Minggu, 5 Juli 2020 | 12:30 WIB

BALIKPAPAN - Tindakan pencurian makin merajalela. Mulai dari curanmor, tabung gas, hingga kotak amal. Hal ini tentu menjadi kekhawatiran bagi masyarakat lantaran takut menjadi korban selanjutnya. Para pelaku tentu nekat melakukan berbagai cara untuk mendapatkan uang. Salah satunya dengan mencuri benda berharga.

Namun, baru-baru ini warga kerap dibuat resah dengan adanya pencurian penutup drainase (manhole) di sejumlah kawasan. Salah satunya terekam CCTV di kios pangkas rambut (Barbershop) kawasan pertigaan Sungai Ampal dan Gunung Guntur, Selasa (30/6) malam. Tampak dari rekaman CCTV pelaku berjumlah empat orang berboncengan di sepeda motor dan berhenti di sekitaran lokasi hilangnya manhole.

"Iya, dia datang berempat, berboncengan dua motor. Dua orang turun langsung ambil itu penutup parit persis di depan Barbershop kami," kata Fajar, salah seorang pekerja di Barbershop tersebut.

Dari rekaman CCTV, sepertinya mereka sangat berpengalaman melakukan pencurian manhole. Hanya hitungan menit, mereka dapat mengangkut penutup itu dan kemudian pergi menyasar ke lokasi selanjutnya. Setelah ditelusuri rupanya tak jauh dari lokasi itu, persis di pertigaan Gunung Guntur juga terdapat manhole yang hilang. Diduga dilakukan oleh oknum yang sama.

"Iya ada juga yang hilang di pertigaan sana. Penutupnya lumayan berat itu, mungkin mau ditimbangnya (dijual,Red.)," imbuhnya. Dari perilaku para pelaku ini, diduga mereka beraksi di tempat-tempat yang sudah sepi dan minim penerangan. Sebab, tak jarang manhole hilang tanpa sebab. Hilangnya manhole itu tentu membahayakan bagi pejalan kaki, karena trotoar jadi berlubang.

"Semoga mereka ketangkap. Sebab kalau nggak ada penutup ini, bisa membahayakan bagi pejalan kaki," pungkas Fajar.

Pencurian manhole juga pernah terjadi di kawasan Gunung Pasir, Telagasari, dan kawasan lainnya. (yad/cal)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Jalan Rusak di Siradj Salman Minta Segera Dibenahi

Kamis, 18 April 2024 | 10:00 WIB

Pemotor Terlempar 25 Meter setelah Diseruduk Mobil

Kamis, 18 April 2024 | 07:50 WIB

Pertamina Kirim 18 Ton BBM ke Kutai Barat

Rabu, 17 April 2024 | 18:00 WIB
X