Dosen Politani Samarinda Latih Video Editing

- Rabu, 15 Januari 2020 | 22:38 WIB

DOSEN Politeknik Pertanian (Politani) Samarinda kembali mengadakan Pengabdian Masyarakat. Kali ini dengan memberikan pelatihan kepada masyarakat umum berupa pelatihan video editing menggunakan adobe premiere sebagai sarana publikasi di Aula Diskominfo Kaltim Jalan Basuki Rahmat, Rabu (15/1).

Kegiatan tersebut diikuti belasan peserta dari unsur siswa, mahasiswa, pegawai negeri, dan umum. Dari jenjang usia 17-40 tahun. Kegiatan tersebut atas kerja sama Politani Samarinda dengan Diskominfo Kaltim serta Relawan TIK Kaltim. Ketua Pelaksana Pengabdian Masyarakat Politani Samarinda Yuni Eka Sari mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan membantu masyarakat dalam melaksanakan promosi produk usaha atau publikasi yang lebih menarik dalam bentuk video.

“Sebenarnya aplikasi yang digunakan banyak, tetapi salah satu yang kami berikan saat ini yakni adobe premiere. Hasil akhirnya nanti masing-masing peserta membuat produk atau video jadi yang siap dipublikasikan melalui instagram atau facebook," jelasnya. Yuni menyebutkan beberapa materi yang diberikan dalam kegiatan tersebut yakni membuat video dan file, menambahkan efek dalam video, memotong video, memberikan animasi dan lain sebagainya. “Sebagai tindak lanjutnya yakni kita bisa membuat video dengan aplikasi ini dan bisa mengeksplorasi dengan aplikasi lainnya. Apa yang kami berikan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat pada umumnya," harapnya.

Sementara salah satu peserta dari Pustakawan FIB Unmul, Syaifudin mengatakan kegiatan ini sangat membantu dirinya khususnya bagi para pustakawan yang saat ini dituntut untuk bisa menggunakan media digital. "Untuk pelaksanaannya cukup bagus, dan memang kegiatan seperti ini sangat kami butuhkan untuk melakukan literasi publikasi. Saya berharap agar kegiatan ini bisa berlanjut tidak hanya tentang editing video, tetapi ada juga literasi digital lainnya yang bisa kami dapatkan," tambahnya. (adv/nch/nin)

Editor: rusli-Admin Sapos

Rekomendasi

Terkini

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB

Stadion Batakan Segera Dilengkapi Lapangan Latihan

Selasa, 23 April 2024 | 13:22 WIB

BPKAD Proses Hibah Lahan Perum Bumi Sempaja

Selasa, 23 April 2024 | 10:00 WIB

SIC Bersedia Biayai Waterfront City

Selasa, 23 April 2024 | 08:30 WIB

Lima SPBU di Kutai Barat Wajibkan QR Barcode

Senin, 22 April 2024 | 20:00 WIB
X