Polres Kukar Tanam 2020 Bibit Buah

- Jumat, 3 Januari 2020 | 22:54 WIB
TANAM POHON. Kapolres AKBP Andrias Susanto Nugroho bersama istri, Rabu (1/1) pagi, secara simbolis menanam bibit pohon buah di Halaman Mako Polres Kukar. (idin/sapos)
TANAM POHON. Kapolres AKBP Andrias Susanto Nugroho bersama istri, Rabu (1/1) pagi, secara simbolis menanam bibit pohon buah di Halaman Mako Polres Kukar. (idin/sapos)

TENGGARONG. Mengawali kegiatan di 2020 ini, Polres Kutai Kartanegara (Kukar) menanam sebanyak 2020 bibit pohon buah-buahan. Selain di lingkungan Mako Polres Kukar terletak di Jalan Wolter Monginsidi, Tenggarong, bibit berbagai jenis buah itu juga ditanam di kawasan seluruh Polsek yang tersebar pada 18 kecamatan.

“Juga ditanam pohon peneduh di sekitar lingkungan Aspol (asrama polisi),” jelas Kapolres Kukar AKBP Andrias Susanto Nugroho kepada wartawan. Bibit pohon buah-buahan ditanam tersebut, yakni mangga, jambu, rambutan, belimbing, durian dan lain sebagainya. Penanaman bibit pohon buah maupun tanaman perdu lainnya itu, merupakan program nasional digagas Kapolri. Dengan harapan, tanaman berbagai jenis pohon buah itu mampu jadi sumber kehidupan manusia serta makhluk hidup lainnya.

“Karena tanaman menghasilkan oksigen. Itu berfungsi sebagai sumber makanan atau kehidupan semua makhluk hidup. Termasuk manusia dan hewan,” kata Andrias. Upaya Polri menghijaukan negeri ini dengan berbagai pohon buah-buahan tersebut, juga dalam rangka menyambut Tahun Baru 2020. Tentu dengan harapan agar ke depan, semakin baik.

“Semoga 2020 lebih baik dari 2019. Setelah nanti semua pohon itu berbuah, pastinya nikmat kita rasakan semakin banyak,” ucap Andrias yang secara simbolis melakukan penanaman di Halaman Mako Polres Kukar, didampingi sang istri serta para perwira jajarannya. (idn)

Editor: rusli-Admin Sapos

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X