Tak Berfungsi karena Rusak

- Selasa, 3 September 2019 | 15:10 WIB

RAPAK DALAM. Simpang empat yang menghubungkan Jalan Sultan Hasanuddin, HOS Cokro Aminoto, Pattimura dan KH Harun Nafsi, setiap hari khususnya pada jam padat lalu lintas kendaraan sering mengalami kemacetan.

Penyebabnya terjadi penyempitan jalan khususnya di Jalan Pattimura dimana ada pengerjaan pelebaran jalan dan pengecorannya belum tuntas, karena persoalan permintaan ganti rugi oleh warga. Persoalan lain yang menyebabkan lalu lintas sering mengalami kemacetan yakni tak berfungsinya traffic light dan kamera CCTV di persimpangan jalan itu.

Dishub Samarinda yang memasang traffic light dan CCTV itu pada 2011 lalu menyatakan fasilitas penunjang kelancaran lalu lintas tersebut rusak total.

"Traffic light itu 2012 lalu sudah difungsikan, tapi tidak bertahan lama karena sering tertabrak dan terkena getaran kendaraan bermuatan berat yang melintas. Begitu pula dengan CCTV-nya yang sudah terhubung dengan Area Traffic Control System (ATCS)," terang Kepala Dishub Samarinda, Ismansyah, melalui Kepala Bidang Lalu Lintas Jalan, V Hari Prabowo.

Dishub kesulitan memfungsikan kembali traffic light dan CCTV itu jika kondisi insfrastruktur lainnya tidak mendukung seperti jalan. "Kami sudah berkoordinasi dengan Dinas PUPR mengenai persoalan jalan itu, tapi sampai dengan saat ini belum ada hasil," ujar Hari.

Sementara untuk memperbaiki traffic light dan CCTV, Dishub terkendala anggaran perbaikan dan perawatan yang terbatas. "Karena itu untuk menyiasatinya kami lakukan kanibal pada traffic light yang tidak terpakai namun masih bisa digunakan agar dapat memfungsikan di persimpangan lainnya," tandasnya. (oke/nin)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB

Stadion Batakan Segera Dilengkapi Lapangan Latihan

Selasa, 23 April 2024 | 13:22 WIB

BPKAD Proses Hibah Lahan Perum Bumi Sempaja

Selasa, 23 April 2024 | 10:00 WIB
X