Lantik Kadis Kominfo Jadi Dewas PDAM

- Senin, 8 Juli 2019 | 20:49 WIB

SAMARINDA. Wali Kota Samarinda Syaharie Jaang menumpukan harapan kepada Kepala Dinas Kominfo Samarinda Aji Syarif Hidayatullah yang telah lolos seleksi dan dilantik sebagai ketua Dewan Pengawas (Dewas) PDAM Tirta Kencana Samarinda.

"Dewan pengawas ini adalah jembatan. Baik dewan pengawas PDAM maupun dewan pengawas PDPAU. Mereka membantu wali kota mengawasi perusda, bukan bawahan perusda," ungkap Jaang dalam sambutannya pada pelantikan Dewan Pengawas PDAM, Dewan Pengawas Perusda PAU dengan melantik Syahrudin Sy yang juga Kabag Humas dan Protokol, serta melantik pejabat struktural di lingkungan pemkot di aula Rumah Jabatan Wali Kota, Senin (8/7).

Jaang menyebutkan Dayat--biasa Aji Syarif disapa--memiliki kelebihan di bidang Informatika dan Teknologi (IT). "Benahi dan tingkatkan pelayanan di PDAM dengan memaksimalkan sistem IT. Yang perlu ditekankan, wali kota tidak mengejar PAD di PDAM, tapi bagaimana pelayanan untuk masyarakat," tegas Jaang.

Terpisah, Dayat mengatakan bakal melakukan pembenahan seperti ditugaskan wali kota sebagai aspirasi dari masyarakat Samarinda, terutama sebutnya permasalahan pelayanan air ke rumah warga terutama pelanggan PDAM. 

Menurutnya selain evaluasi dari direksi PDAM dengan melihat pencapaian target, pihaknya akan lebih kuat mengawasi dan teknis di lapangan. Bahkan setiap bulan dalam rapat evaluasi akan dibahas terus-menerus. Sehingga permasalahan dari tahun ke tahun soal pelayanan air ke warga bisa tuntas.

“Saya sudah banyak mendengar keluhan di masyarakat dengan jawaban yang sama. Inilah yang mesti dituntaskan,” pungkas Dayat.
Pada pelantikan struktural, Jaang melantik 20 pejabat, diantaranya Kepala Bagian Pemerintahan dan Otonomi Daerah dijabat Julian Noor dan Camat Samarinda Kota Anis Siswantini. (adv/kmf2/nin)


Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Kapolres PPU dan KPUD Bahas Persiapan Pilkada 2024

Sabtu, 20 April 2024 | 09:46 WIB

Penerimaan Polri Ada Jalur Kompetensi

Jumat, 19 April 2024 | 14:00 WIB

Warga Balikpapan Diimbau Waspada DBD

Jumat, 19 April 2024 | 13:30 WIB

Kubar Mulai Terapkan QR Code pada Pembelian BBM

Jumat, 19 April 2024 | 13:00 WIB

Jatah Perbaikan Jalan Belum Jelas

Jumat, 19 April 2024 | 12:30 WIB

Manajemen Mal Dianggap Abaikan Keselamatan

Jumat, 19 April 2024 | 08:25 WIB
X