Lima Motor dan Jukir Diseruduk

- Sabtu, 1 Juni 2019 | 16:50 WIB

SAMARINDA. Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) membuat warga yang sedang nongkrong atau melintas di sekitaran Jalan dr Soetomo, Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Samarinda Ulu, geger. Suara benturan keras disertai teriakan, membuat warga maupun pengendara yang melintas panik. Sebuah mobil Toyota Avanza yang diketahui dikemudikan Hamin (22), warga Sungai Pinang, menyeruduk beberapa motor maupun warga yang kebetulan berada di lokasi kejadian.

Saat kejadian, sekitar pukul 23.00 Wita, Kamis (30/5), kawasan dr Soetomo masih ramai. Terlebih selama Ramadan ini, Jalan dr Soetomo tak ada sepinya. Sebab di sana terdapat beberapa penjual makanan yang disambangi warga.

"Mobil dari arah simpang Lembuswana. Saya lihat mobil jalannya sudah kepinggir jalan dan kecepatannya sedang saja. Awalnya nabrak satu motor," ujar seorang warga sekitar mengaku bernama Mahmud saat ditemui Sapos.
Bukannya berhenti, mobil terus melaju dan menabrak motor lain yang diparkir di depan penjual nasi goreng Sambal Setan dan Soto Gentong.

"Mobil juga menabrak seorang juru parkir (jukir) yang biasa mengatur kendaraan di sekitar sini. Jukirnya kejepit diantara bumper depan dan motor-motor yang diseruduk," terang Mahmud.

Saat kejadian Mahmud memang berjarak hanya beberapa meter dari jukir yang namanya tak diketahui pasti itu.  "Dia sempat teriak-teriak minta tolong. Saya dibantu warga lain langsung mengeluarkannya dari depan mobil. Motor-motor kami singkirkan. Saya lihat salah satu kakinya berdarah," beber Mahmud lagi.

Setelah itu jukir nahas itu dilarikan ke rumah sakit. Info lain, selain jukir juga ada warga lain yang sempat diseruduk. Mereka hanya mengalami luka ringan.  Tak berselang lama, anggota Unit Lakalantas Polresta Samarinda tiba di lokasi kejadian untuk mengevakuasi mobil dan motor yang terlibat kecelakaan. Musibah tersebut sempat membuat macet jalanan, sebab dipenuhi warga yang penasaran dan menjadikannya tontonan. Beberapa diantaranya bahkan ada yang memvideokan serta memotonya untuk diupload di media sosia (medsos).

Kasat Lantas Polresta Samarinda Kompol Erick Budi Santoso, melalui Waka Satlantas AKP CS Gulo mengungkapkan, kejadian lakalantas tersebut sedang mereka tangani. "Hasil pemeriksaan sementara, sopir mobil mengaku mengantuk. Katanya baru pulang kerja. Namanya saya lupa. Ada di kantor untuk diminta keterangan," ujar Gulo.

Sementara untuk keperluan proses hukum lebih lanjut, mobil dan motor yang terlibat kecelakaan sudah diamankan. "Untuk korban yang sempat ditabrak hanya mengalami luka ringan dan sudah kami cek ke rumah sakit," tandas Gulo. (rin/kis)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Akali Dana PNPM, Dituntut 1,9 Tahun Penjara

Jumat, 29 Maret 2024 | 10:27 WIB

Balaskan Dendam Kawan, Keroyok Orang Hingga Tewas

Kamis, 28 Maret 2024 | 18:10 WIB

Setelah Sempat Dikeroyok, Seorang Pemuda Tewas

Kamis, 28 Maret 2024 | 08:00 WIB

Tim Gabungan Kembali Sita Puluhan Botol Miras

Selasa, 26 Maret 2024 | 16:40 WIB
X